Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Kembangkan Kreatifitas Anak Anda dengan Mengajaknya Melakukan Kegiatan Berikut!

Memiliki anak yang cerdas dan kreatif tentunya merupakan harapan dari setiap orang tua.


Kecerdasan serta kreatifitas dari seseorang sangatlah berhubungan erat dengan aspek kognitif yang dimilikinya. Untuk anak-anak yang memiliki kecerdasan yang tinggi serta kreatifitas yang baik biasanya mereka akan memiliki daya imajinasi yang tinggi dan bagus, sehingga akan ada banyak karya yang bagus yang mereka bia buat.


Meskipun demikian terkadang sebagian besar orang tua tidak menyadari potensi-potensi terpendam yang dimiliki oleh anaknya, padahal anaknya tersebut memiliki kreatifitas yang tinggi dan imajinasi yang sangat luas. Rata-rata orang tua memandang jika kemampuan eksak dan nilai-nilai sekolah anak menjadi poin mutlak yang menentukan bahwa anak tersebut cerdas dan kreatif, padahal menjadi cerdas dan kreatif tidaklah melulu harus seperti itu.


Memiliki anak yang cerdas dan kreatif tentunya merupakan harapan dari setiap orang tua Kembangkan Kreatifitas Anak Anda dengan Mengajaknya Melakukan Kegiatan Berikut!


Prespektif orang tua yang kolot itu jugalah yang kemudian membuat mereka justru membatasi ruang gerak anak untuk berkarya maksimal sesuai dengan kemampuanya dan hasratnya. Sehingga pada akhirnya justru kelebihan dan kreatifitas yang dimilikinya malah ikut menghilang dan terkubur karena dibatasi dan bahkan sebagian lebih ekstrim lagi melarangnya.


Ajak Anak Melakukan Aktifitas Berikut Untuk Merangsang Kreatifitasnya


Potensi dan kelebihan serta kreatifitas seorang anak di sebuah bidang ada baiknya justru didukung secara penuh oleh anda sebagai orang tua untuk bisa ia kembangkan lebih besar. Dukungan dan semangat besar yang diberikan orang tua juga bisa menjadi penambah semangatnya untuk lebih giat lagi menggali potensi serta kreatifitasnya.


Berbicara mengenai anak-anak dan kreatifitas yang dimilikinya, maka sebagai orang tua, anda juga memiliki tanggung jawab besar untuk membantu merangsang perkembangan kreatifitasnya. Oleh karena itu, berikut ini ada beberapa aktifitas menarik yang bisa anda lakukan dengan anak anda untuk turut membantunya meningkatkan serta mengasah kreatifitas serta kecerdasan yang dimilikinya. Simak daftarnya berikut:


Bermain Musik


Bukan rahasia lagi jika musik merupakan sebuah hal yang bisa turut memacu perkembangan kognitifitas atau kecerdasan dari seseorang. Bahkan semenjak di dalam kandungan sendiri banyak sekali orang tua yang sudah mulai memperdengarkan musik-musik lembut kepada bayi di dalam kandungannya. Jika dengan hanya mendengarkan saja kecerdasan anak bisa berkembang, bagaimana jika ia bisa bermain instrumen musik. Beberapa penelitian kemudian menunjukan jika dengan bermain alat musik otak kanan dan kiri cenderung bisa menjadi seimbang, kecerdasan musikal yang dimiliki seseorang juga turut andil dalam mempengaruhi kreatifitas dan kecerdasan anak tersebut. oleh karena itu, ada baiknya anda mulai memperkenalkan anak anda dengan beberapa instrumen musik dan mulai membiarkan mereka menyukainya, hingga akhirnya mereka bisa memilih instrumen mana yang mereka sukai dan cocok untuk mainkan.


Rajin Bertanya


Sudah menjadi rahasia umum jika kebanyakan anak kecil akan memasuki fase di mana mereka benar-benar cerewet dan seringkali bertanya mengenai berbagai macam hal, dari mulai yang terkecil hingga masalah atau hal-hal yang besar yang kita tidak pernah bayangkan ia akan bertanya seperti itu. Namun kebanyakan orang tua seringkali merasa jengah dan bosan mendengar pertanyaan anaknya yang seringkali dan terus menerus diulang-ulang, sehingga mereka sendiri akhirnya membatasi pertanyaan anak-anaknya dan cenderung mengabaikannya. Padahal dengan banyak bertanya hal tersebut menandakan bahwa anak tersebut memiliki kecerdasan dan keingintahuan yang besar, siapa tahu pada akhirnya hal-hal yang ia tanyakan kemudian ia kembangkan menjadi kreatifitas yang sebelumnya tidak pernah anda bayangkan samasekali.


Bermain Peran atau Menyusun Drama


Jika anak anda senang dengan dongeng dan cerita-cerita, maka tidak ada salahnya anda mengarahkannya untuk mencoba bermain drama dengan terlebih dahulu mengajaknya menyusun cerita bersama. Anda bisa mengangkat cerita yang ia sukai, kemudian mengajaknya menggali ide dan imajinasinya mengenai tokoh yang ia perankan dan jalan cerita yang ia akan jalankan. Dari situ anda bisa melihat seberapa besar kreatifitasnya sekaligus merangsang kreatifitasnya dalam bermain peran dan menyusun drama. Bahkan di dalam bermain peran anda juga bisa memberikan kebebasan kepadanya untuk berimpriovisasi sesuai dengan apa yang ia imajinasikan. Peran anda sebagai orang tua hanya tinggal mengawasi dan mengarahkan anak anda agar tetap berada di jalurnya.


Permainan Bongkar Pasang


Ingin membantu anak berkreasi? Anda bisa mengajaknya bermain melalui mainan-mainan kesukaannya, seperti lego, merakit mainan sederhana atau yang lebih sederhana lagi permainan seperti melipat kertas, membentuk lilin malam, atau dengan permainan balok kayu bongkar pasang. Melalui permainan tersebut kecerdasan dan daya imajinasi anak akan semakin berkembang, mereka akan berusaha menterjemahkan bentuk-bentuk imajinasi mereka dalan bentuk visual yang nyata. bentuk-bentuk mainan yang diberikan pun sebenarnya tidak melulu harus mahal, bahkan yang sederhana sekalipun bisa anda gunakan sebagai media untuk melatih kreatifitas anak anda.


Sambungkan Cerita


Mungkin bagi anda yang gemar membaca cerita atau mendengarkan dongeng seringkali berimajinasi mengenai bagaimana penggambaran tokoh dalam cerita, latar cerita tersebut ke dalam bentuk-bentuk visual di dalam pikiran anda, dan itulah yang juga dialami oleh anak anda. Jika orang dewasa saja mampu menciptakan imajinasinya, maka bagaimana jadinya dengan anak kecil yang memiliki imajinasi yang begitu luas dan seringkali tidak terbatas oleh hal-hal yang mungkin bagi orang dewasa dianggap aneh dan tidak mungkin.


Oleh karena itu tidak ada salahnya anda memanfaatkan kekuatan dari cerita untuk membangun dan melatih imajinasi yang dimiliki. Salahsatu cara yang menarik ialah dengan cara bermain sambung cerita. Biarkan anak meneruskan cerita yang dibuat sesuai dengan imajinasinya masing-masing, maka anda juga bisa menemukan jika imajinasi mereka terkadang jauh dari ekspektasi dan tidak tertebak samasekali.


Meniru Bentuk dan Gerak


Konsep meniru bentuk dan gerak ini ternyata menjadi salahsatu cara yang bisa anda gunakan untuk membantu anak-anak anda untuk mengembangkan kreatifitas yang dimilikinya. konsep meniru bentuk dan gerak ini mungkin sebenarnya sudah sangat umum dilakukan apalagi di lbaga pra sekolah seperti PAUD atau TK. Anak-anak yang belajar di sana biasanya akan diajak untuk mencoba berimajinasi mengenai hewam atau hal-hal terkait sesuai dengan ptunjuk guru. Setelah mereka bisa mebnetuk visual dalam imajinasinya kemudian mereka diajak untuk menunjukan bagaimana bentuk dan gerakan-gerakan khas yang biasanya dilakukan oleh apa yang merka bayangkan sebelumnya. Konsep ini pula yang sering diterapkan dalam pembelajaran menari, yang mencoba mengajak anak menari dengan menggunakan berbagai macam gaya dan penokohan dari tokoh-tokoh terkenal, pekerjaan sehari-hari, hingga gerakan-gerakan unik dari hewan di sekitar kita.


Bagaimana? Sudah siap membimbing anak anda menjadi seorang yang memiliki kreatifitas luar biasa? Silahkan mengikuti tips-tips di atas untuk membentuk pribadi anak yang kreatif. Dengan menjadi anak yang kreatif dan cerdas tentunya bisa menjadi bekal baginya di masa depan untuk menjadi individu yang survive dan membanggakan umumnya orang-orang yang berada di sekelilingnya, dan khususnya ia sendiri.


Posting Komentar untuk "Kembangkan Kreatifitas Anak Anda dengan Mengajaknya Melakukan Kegiatan Berikut!"